Sabtu, 12 Oktober 2013

Tips dan Cara Menangani Mobil Mogok Diperjalanan

Tips dan Cara Menangani Mobil Mogok Diperjalanan ---Bagi Anda yang sehari-hari melakukan kegiatan dengan mengendarai mobil atau sering menggunakan mobil untuk berpergian jarak jauh, mungkin Anda sering merasa khawatir dengan mobil yang Anda gunakan, takutnya mobil tersebut tiba-tiba mogok saat diperjalanan.
Tips dan Cara Menangani Mobil Mogok Diperjalanan
Masalah tersebut akan bertambah berat apabila tempat mogoknya juga berada jauh dari bengkel, tentu saja akan membuat Anda semakin kerepotan. Namun Anda tidak perlu khawatir, karena dalam kesempatan kali ini Inspirasi Dunia Otomotif akan mencoba berbagi tips bagi Anda pengendara Mobil dengan bahan bakar bensin dalam menangani masalah mobil mogok diperjalanan, berikut informasi lengkapnya.

Pada mobil bermesin bensin, seperti Zebra, Carry atau Futura, kerap mengalami kerusakan terutama pada pengapian. Masalah pengapian ini memang banyak ditimbulkan karena platina atau CDI yang rusak. Cara menanganinya, lepaskan kabel koil pada distributor (tempat platina/CDI). Pilih kabel tengah dari 5 kabel busi.

Lalu, coba dekatkan busi dengan bodi mesin. Sambil distarter, perhatikan percikan api yang muncul. Kalau api yang terpercik berwarna kebiruan, maka pengapiannya berjalan dengan normal. Tapi, jika sama sekali tidak muncul percikan, berarti ada yang salah dengan sisi setrum-nya.

Jika terjadi demikian, cek platina dan perhatikan apakah platina putus atau masih utuh. Selain itu, cek juga keausan coil dan kondensor. Lalu jangan lupa juga mengecek kabel penghubung antara coil dan platina. Untuk yang terakhir, pastikan juga lihatlah adakah setrum yang masuk ke koil.

Kemungkinan selanjutnya, masalah bisa datang dari komponen penyalur bahan bakar. Anda bisa langsung bisa mengetahuinya lewat suara pompa bensin yang bersuara. Kalau pompa bensin normal, biasanya akan bersuara 'tek-tek' secara lambat dan perlahan.

Atau untuk mobil-mobil seperti Espass, akan muncul getaran dan setelah bensin memenuhi tabung filter, pompa akan berbunyi pelan. Jika tidak muncul tanda-tanda tersebut, kemungkinan bensin memang tidak bisa naik.

Demikianlah informasi mengenai Tips dan Cara Menangani Mobil Mogok Diperjalanan yang dapat Inspirasi Dunia Otomotif sampaikan dalam kesempatan kali ini, semoga informasi ini bisa bermanfaat dan bisa menjadi inspirasi bagi Anda.